Minggu, 23 Mei 2010

Pencarian Jantung Hati

Ada Sebuah kalimat “Jodoh ada ditangan Tuhan”, kalimat tersebut memang benar, tapi tahukah kita bahwa Tuhan hanya menuliskan “judul”nya saja?, selanjutnya Tuhan memberikan kita “pena” dengan maksud agar kita melanjutkan isi dari “judul” tersebut, akan bersama siapa kita? akankah kita menemukan “dia” sebagai pasangan kita? ataukah hanya mendapatkan sebuah “judul” yang tak berujung, tanpa kita tahu bagaimana kelanjutan dari “judul” yang Tuhan berikan kepada kita, apakah kita akan menulisnya dengan penuh rasa cinta, rasa sayang atau just for fun? apakah kita akan menulisnya untuk menjadikan dia sekedar berteman, sahabat, tempat curhat atau melanjutkan sampai pernikahan dengan mengganti status di KTP tentunya. atau malah menghentikan hubungan tersebut, tergantung anda mau dibawa kemana hubungan tersebut (by armada)
kembali ke diri masing-masing memanfaatkan “fasiltas Tuhan” Meskipun ada satu hal yang harus kita pahami bersama bahwa “Tuhan memberikan apa yang kita Butuhkan bukan apa yang kita inginkan” jadi tetap berusaha untuk mendapatkan yang terbaik, yakinkan diri usaha akan berhasil “all izz well”…….!!!!
Tuhan mengatur pertemuan kita dengan seseorang apakah secara langsung, secara kebetulan, lewat laut, darat atau udara (kayak iklan obat anti mabuk perjalanan hehehe) termasuk facebook tentunya hahaha..,entah dengan cara yang biasa saja atau dengan cara unik. selanjutnya kita akan dipantau dari kejauhan apakah yang kita tulis itu akan menjadi pasangan kita? menjadi tunangan? menjadi istri / suami? Atau bagaimana tergantung anda namun penentuan akhir Tetap dikembalikan kepada “Sang Penentu kebijakan”
QS. Annisa Ayat 1 “Hai sekalian manusia, bertakwalah kepada Tuhan-mu yang Telah menciptakan kamu dari seorang diri, dan dari padanya Allah menciptakan isterinya; dan dari pada keduanya Allah memperkembang biakkan laki-laki dan perempuan yang banyak. dan bertakwalah kepada Allah yang dengan (mempergunakan) nama-Nya kamu saling meminta satu sama lain, dan (peliharalah) hubungan silaturrahim. Sesungguhnya Allah selalu menjaga dan Mengawasi kamu”.
Perlu dingat bahwa tulisan ini hanya sebuah ilustrasi tentang sebuah keinginan yang luhur untuk menemukan pasangan yang tentunya setiap orang mendambakanya dan menganggapnya sebagai “Jantung hati, meletakkan dijantung hatinya dan merekatkan erat di nadinya, mengalir di darahnya dan terbelenggu takkan pernah lekang oleh waktu” (Lyla – jantung hati)! mudah-mudahan bermanfaat buat teman-teman dan bisa menjadi inspirasi ataupun motivasi buat kita semua, akhirul qalam, nuun walqalami wamayasdhurun, bastabiqul khairat.. wassalam…

Makassar, 23 Mei 2010, 03.45am
-Raka Mangkauk-

0 komentar:

Posting Komentar